2/05/2013

Rahasia Dibalik bawang Dayak Atasi Sembelit Dan Kanker Darah

Bawang Berlian-Sabrang-Arab-Dayak mengatasi sembelit hingga kanker darah


Bawang sabrang mengatasi sembelit hingga kanker darah. Perlu herbal pendamping agar daya dobraknya lebih kuat.

       Dokter Prapti Utami mengambil sejumput setara 20 gram irisan bawang dayak  kering. Lalu mengambil masing-masing 20 g irisan umbi temuputih kering, 20 g rumput mutiara kering, 10 g keladi tikus kering, dan 10 g sambiloto kering. Dokter herbalis itu kemudian memberikan racikan itu kepada pasien penderita kanker rahim. Menurut Prapti bawang dayak, temuputih, dan keladitikus punya khasiat sama sebagai antikanker.
“Khasiat herbal lebih efektif jika dikonsumsi dengan cara dipadukan dibanding  jika dikonsumsi tunggal,” kata alumnus Fakultas Kedokteran, Universitas Diponegoro itu.

Antikanker
       Penelitian Himawan Budityastomo dari Fakultas Kedokteran, Universitas Sumatera Utara, menunjukkan pemberian fraksi etanol bawang dayak dapat menurunkan tingkat ekspresi cyclin-E sel kanker leher rahim HeLa (HPV High Risk Type).
Adanya tekanan pada tingkat ekspresi cycline-E membuat siklus sel kanker terhenti. Penghentian itu memberi kesempatan bagi sel untuk mengenali kerusakan DNA, menginduksi reparasi DNA, serta menginduksi terjadinya apotosis. Pemberian fraksi etanol bawang dayak sebesar 75 µg/ml menurunkan tingkat ekspresi cyclin-E hingga 4%. Artinya hanya 4% dari populasi sel HeLa yang mengekspresikan cyclin-E. Makin rendah angka itu makin baik. Bandingkan dengan kontrol, sebanyak 94% dari populasi sel hela masih mengekspresikan cyclin-E.
Umbi bawang dayak mengandung senyawa naphtokuinonens dan turunannya, seperti elecanacine, eleutherine, eleutherol, dan eleuthernone. Menurut Petr Babula, peneliti di Department of Natural Drugs, University of Veterinary and Pharmaceutical Sciences, Republik Ceko, naphtokuinones merupakan agen antikanker, antimikroba, antijamur, antivirus, dan antiparasit.
Oleh karena multikhasiat, maka bawang berlian juga multimanfaatnya. 
     Herbalis di Balikpapan, Kalimantan Timur, Fuad Abdillah, menuturkan penduduk Borneo kerap menjadikan bawang dayak Eleutherine americana menjadi senjata pamungkas untuk berbagai penyakit setelah pengobatan medis atau herbal lain angkat tangan. “Biasanya bawang dayak manjur mengatasi penyakit akibat pertumbuhan tidak normal sel-sel jaringan tubuh, terutama pada tubuh perempuan, misalnya kista, mioma, dan kanker rahim,” kata Fuad Abdillah.Khasiat lainnya membantu proses pembekuan darah, antiradang, dan imunostimulan.

Patuhi aturan
      Umbi bawang berlian juga andal membantu pasien diabetes mellitus, stroke, gangguan pencernaan, hingga kanker darah. Herbalis di Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat, Valentina Indrajati memadukan bawang dayak dengan dandang gendis untuk pasien diabetes mellitus. “Bawang dayak andal dalam memulihkan metabolisme gula darah,” kata instruktur yoga itu.
Lukas Tersono Adi, herbalis di Tangerang, Provinsi Banten, meramu bawang dayak, tapakliman, dan pegagan untuk penderita stroke. Untuk pasien berbobot tubuh di atas 50 kg gunakan masing-masing 5 g bahan dan rebus seluruhnya dalam 5 gelas air hingga tersisa setengah.

      Dalam mengonsumsi bawang sabrang Prapti Utami menyarankan pasien untuk berkonsultasi dengan herbalis, terutama jika konsumsinya dipadukan dengan herbal lain. Tujuannya agar herbal bekerja maksimal sehingga mampu taklukkan penyakit dalam tubuh. (Andari Titisari/Peliput: Desi Sayyidati R dan Riefza Vebriansyah)


sumber : http://www.trubus-online.co.id/index.php/topik/6368-berpadu-lebih-mujarab.html

No comments:

Post a Comment